Finalis terbaik akan membagikan elemen kunci keberhasilannya dalam membangun komitmen perbaikan berkelanjutan, pemanfaatan teknologi untuk meningkatkan kinerja, dan metrik yang membanggakan.

Terlepas dari isu perang tarif yang sedang hangat-hangatnya, kita harus menyadari bahwa industri di Indonesia tetap sustain karena keunggulan operasional yang dimiliki dan sumber daya berbakat yang mendukung keterampilan tersebut.

OPEXCON Project Competition mengapresiasi yang terbaik dari yang terbaik diantara perusahaan yang telah berjuang dan mencapai tujuannya. Sejumlah 70 project perbaikan dari tiga sektor industri (manufaktur, jasa, tambang & energi) telah terpilih menjadi finalis yang kemudian akan disaring lagi menjadi  9 perusahaan terpilih penerima Gold Achievement (peraih penghargaan tertinggi) di kompetisi OPEXCON Project Competition 2018.

Setiap finalis OPEXCON Project Competition telah menunjukkan komitmennya dalam menerapkan budaya perbaikan secara signifikan sehingga berhak mendapatkan pengakuan atas upaya yang telah mereka lakukan. Mereka berhasil menunjukkan kemajuan di banyak area, efisiensi dalam capaian angka, kerja tim yang bergerak menuju tujuan, dan meningkatnya kinerja melalui pemanfaatan teknologi.

Seperti tahun-tahun sebelumnya, para finalis OPEXCON Project Competition 2018 akan berbicara di atas panggung untuk berbagi bagaimana mereka berhasil memberikan kontribusi yang signifikan di perusahaan masing-masing. Keragaman ide dan kasus yang mereka bawa tentu akan menjadi inspirasi menarik bagi Anda, para Continuous Improvement (CI) Leaders.

SHIFT Indonesia akan memilih 9 finalis penerima Gold Achievement (penghargaan tertinggi yang diberikan dalam OPEXCON Project Competition) dari 70 finalis ini. SHIFT Indonesia akan mengumumkan para pemenang dalam acara Indonesia Operational Excellence Conference And Award ke-7 atau OPEXCON 2018 pada 7 November 2018 mendatang. Para pemenang akan menceritakan best practice pengalaman mereka di acara OPEXCON 2018. Menarik, bukan? Tunggu apalagi, daftarkan diri Anda sekarang juga hanya di opexcon.com!

Baca juga  Peningkatan Akurasi Data Industri untuk Mendorong Pertumbuhan Ekonomi