Kompas sebagai media massa, surat kabar yang terbit sejak 1965 terus bertransformasi mengoptimalkan brand value, sebagai bentuk inovasi untuk meningkatkan citra diri. Signature event merupakan salah satu upaya branding yang dianggap efektif. Bahkan Kompas membuat devisi khusus untuk penyelenggaraan event, memastikan tercapainya pencitraan secara optimal.

Tak jarang Kompas juga bekerjasama dengan perusahaan lain dalam sebuah event. Misalnya melalui upaya kerjasama dengan PT Bank Negara Indonesia (Persero), menghadirkan 100 pemimpin perusahaan berpengaruh di Indonesia, serta para menteri dalam sebuah forum diskusi. Bahkan Presiden Joko Widodo turut hadir sebagai pembicara utama.

Tak kurang dari 65 event telah diselenggarakan Harian Kompas dalam satu tahun. Mulai dari diskusi, workshop, sampai kegiatan outdoor yang melibatkan berbagai komunitas.

Sejauh ini, Kompas tetap berkomitmen menjadi medium yang menginsprirasi serta menjembatani pemangku kepentingan dan masyarakat. Tak jarang dalam sebuah event, Kompas berupaya mengangkat sumberdaya manusia Indonesia, mengapresiasi gagasan-gagasan anak bangsa. []

Baca juga  Hilirisasi Lanjut untuk Topang Ekonomi 8 Persen