Site icon SHIFT Indonesia

Inilah 21 Perusahaan Finalis OPEXCON 2016

Dewan Juri OPEXCON16 telah menetapkan 21 Finalis yang akan masuk pada tahap seleksi final pada Selasa 13 September 2016 di JW Marriot Hotel, Kuningan, Jakarta. Pada tahap tersebut 21 finalis akan diseleksi, disaring menjadi  sembilan finalis dalam tiga kategori industri. Masing-masing kategori industri terdapat tiga pemenang dengan pencapaian bronze, silver dan gold.

Finalis OPEXCON16 pada tahap seleksi final harus mempresentasikan project improvement yang mereka kirimkan kepada dewan juri. Para calon pemenang, penerima award OPEXCON16 harus mampu meyakinkan dewan juri atas project improvement yang mereka lakukan untuk mencapai efektifitas dan efisiensi perusahaan. Aspek tersebut antaralain impact, analisis, kerja tim, solusi dan adaptabilitas.

Dewan juri akan memilih 21 Finalis di tiga kategori. Proyek yang dikompetisikan antara lain Metode Lean, Six Sigma, QCC, Kaizen, PDCA, VSM, dsb. Penilaian pemenang penghargaan meliputi metodologi dan analisis 35%, hasil perbaikan yang dicapai 35%, serta kerjasama tim solusi dan adataptabilitas 20%.

Dewan Juri antara lain Ari Samadi dari ITB, Gembong Baskoro dari Swiss German University, Dion Dewa Barata dari Universitas Pembangunan Jaya. Berikut 21 Finalis berdasarkan project improvement yang lolos seleksi dewan juri OPEXCON16:

Kategori Manufaktur:

Kategori Service:

Kategori Mining & energy:

Pendaftaran peserta OPEXCON16 ditutup pada 31 Agustus lalu. Tercatat 150 perusahaan mendaftarkan berbagai project improvement untuk diseleksi dan dinilai oleh dewan juri OPEXCON16. Nantinya para pemenang Operational Excellence Project Competition akan menampilkan presentasi, kiat menjalankan metode improvement sebagai solusi. Namun demikian masih terbuka kesempatan bagi korporasi serta komunitas operational excellence untuk mendaftarkan diri sebagai audience reguler dan rountable pada OPEXCON16, Selasa, 11 Oktober 2016. []

 

Exit mobile version