Maskapai penerbangan asal Amerika Serikat, Delta Air Lines, berniat serius membeli sebuah kilang minyak, seperti yang diberitakan oleh CNBC’s Kelly Report, Rabu (4/3/12). Jika benar terlaksana, Delta akan menjadi perusahaan penerbangan pertama yang memiliki kilang minyak sendiri.
Menurut laporan CNBC, Delta yang berbasis di Atalanta, AS, akan membayar uang sejumlah US$ 100 juta hingga US$150 juta untuk kilang minyak yang diincarnya. Menurut kabar yang diperoleh dari sebuah sumber, kilang minyak yang dimaksud terletak di Trainer, Penn, dan saat ini dimiliki oleh perusahaan minyak asal AS, ConocoPhillips.
Saat ini Delta tengah bergumul dengan naiknya harga BBM yang terus meroket. Menurut laporan tersebut, deal dengan ConocoPhillips tengah dipertimbangakan oleh jajaran direksi Delta.