Persoalan logistik dan jaringan distribusi menjadi tantangan industri e-commerce Indonesia. Alfacart.com berkolaborasi dengan Alfamart memberikan layanan pengiriman barang berkualitas, menjangkau ke berbagai wilayah. Langkah kolaboratif tersebut berupaya menjawab rendahnya tingkat kepercayaan masyarakat saat berbelanja online.
Menjelang akhir 2016 Alfacart.com bersinergi dengan 8000 Toko Alfarmart untuk layanan pengambilan barang, 12.389 Toko Alfamart untuk layanan pembayaran langsung (pay at store), dan Toko Alfamart untuk layanan pengiriman produk melalui Alfacart.com. Akhirnya, konsumen pun tak perlu khawatir melakukan pembayaran online karena Alfacart memberikan solusi melalui jaringan online to offline yang luas.
[cpm_adm id=”11784″ show_desc=”no” size=”medium” align=”left”]
Persoalan transaksi online sebenarnya dipengaruhi tingkat pemilikan akun perbankan masyarakat yang masih rendah, sekitar 36 persen. Pelanggan Alfacart.com tak perlu khawatir atas pembelian barang-barang secara online karena layanan pembayaran bisa langsung dilakukan di kasir-kasir Alfamart di seluruh Indonesia.
Tak heran pertumbuhan transaksi Alfacart.com terus naik signifikan setiap bulan melalui layanan online to offline. mendorong masyarakat Indonesia meminati transaksi online sembari mengurai berbagai problem industri e-commerce. Selain itu, layanan baru seperti Drop-off, delivery-point, pick-up point hingga payment point menjadi sejumlah strategi untuk memperkuat layanan online to offline (O2O). []