Seperti kuman yang berevolusi, masalah dalam perusahaan pun juga berevolusi. Seperti kita tahu,  untuk menyembuhkan penyakit yang lebih berat kita tak bisa menggunakan obat yang sama dengan sebelumnya. Sama halnya dalam mengatasi masalah yang lebih kompleks, kita tidak bisa menggunakan cara yang sama lagi.

Untuk membantu perusahaan mengatasi dan menyelesaikan masalah yang semakin kompleks tersebut kita membutuhkan tools atau alat manajemen yang bernama Lean Six Sigma. Dalam Lean Six Sigma, kita bisa memilih tools yang tepat sesuai skala permasalahan yang dihadapi, misalnya untuk masalah dasar bisa kita selesaikan dengan 5S, masalah di atasnya lagi kita bisa selesaikan dengan PDCA atau dengan TPM, kemudian masalah di atasnya lagi kita menggunakan Six Sigma, dan untuk masalah yang paling tinggi kita dapat menggunakan Design For Six Sigma.

Lean Six Sigma merupakan salah satu metode yang populer digunakan untuk menyelesaikan masalah, meskipun tidak semua masalah harus menggunakan Lean Six Sigma. Perlu diketahui bahwa Lean Six Sigma banyak dipilih perusahaan karena sifatnya yang komprehensif untuk mengoptimalkan produktivitas di perusahaan dengan fokus mengidentifikasi dan memecahkan masalah. 

Metode Lean Six Sigma akan membantu kita bagaimana memetakan masalah, bagaimana menganalisa masalah, dan bagaimana kita menggali akar masalah tersebut. Jika kita ibaratkan dengan pisau, Lean Six Sigma adalah pisau yang sangat tajam sehingga akan lebih mampu menyentuh ke dalam di bandingkan dengan yang lainnya. Selain sebagai solusi atas evolusi masalah, Lean Six Sigma juga bisa memberikan hasil yang jauh lebih besar melalui proyek cost reduction.

Sementara itu, penerapan Lean Six Sigma sendiri tak bisa lepas dari peran penting para Change Agent.  Bagi seorang Change Agent, mereka dituntut mempunyai kemampuan teknis dan strategi komunikasi yang baik, karena nantinya Change Agent adalah orang yang akan mengeksekusi project yang ada di lapangan. Nah, untuk tahu lebih lanjut tentang peran penting Change Agent dan bagaimana Lean Six Sigma bisa secara signifikan membantu perusahaan menjadi lebih efisien dan produktif, bahkan di tengah pandemi.

Daftarkan diri Anda di program webinar SSCX “The Power of Lean Six Sigma” yang akan diselenggarakan pada 18 Juni 2020.  Webinar ini akan dibawakan langsung oleh senior konsultan SSCX, Budi Darmawan. Untuk informasi lebih lanjut tentang program ini, hubungi tim support SSCX di event@sscx.asia atau Wa.me/6287857630200.

Baca juga  Solusi Terbaik Dihasilkan dari 2 Langkah Ini

SSCX International adalah perusahaan konsultan dan jasa pelatihan Lean Six Sigma terbaik di Indonesia yang telah membantu kemajuan ratusan organisasi di berbagai sektor industri. Selama ini SSCX International dikenal oleh klien dan komunitas operational excellence sebagai perusahaan konsultan implementasi dan jasa pelatihan yang tak hanya memberikan service tapi juga menggaransi hasil.

SSCX International memastikan hasil berdampak kepada sistem, prosedur baru, serta perubahan perilaku orang terkait program baru yang berjalan – sebagai nilai tambah yang tak dimiliki oleh perusahaan sejenis.